Beautiful vs Pretty | Perbedaan Beautiful
dan Pretty
Hai teman – teman yang cantik :
)
Terkhusus untuk
perempuan ya maksudnya : D … by the way, teman – teman sudah tahu ya apa bahasa
Inggrisnya ‘ cantik ‘ itu ? ya, benar sekali, mungkin teman – teman akan bilang
bahasa Inggrisnya cantik itu ‘ beautiful ‘
atau mungkin beberapa dari teman – teman
akan nyebut ‘ pretty ‘, bukan begitu
?
Lalu apa sih bedanya beautiful dan pretty ? Bagaimana ya cara
menggunakannya ?? Apa kata – kata tersebut bisa saling menggantikan ? samakah
makna dari beautiful dan pretty itu ?
Yuk langsung
saja simak pembahasannya berikut ini …..
Beautiful : cantik ( adjective, kata sifat )
Beautiful merupakan kata yang berkelas kata adjective atau kata
sifat yang bermakna cantik. Kata ini mengandung unsur kesempurnaan dan
keeleganan. Jadi benda atau manusia yang disifati dengan kata beautiful ini pasti memiliki unsure – unsure
kesempurnaan atau keelegenan.
E.g
( contoh ) :
- The actress is very beautiful. ( Artis itu sangat cantik,
sang artis boleh jadi disebut sangat cantik hinggga mendekati kata sempurna. )
- She was wearing a beautiful dress last night. ( Dia memakai
gaun yang cantik / elegan tadi malam. )
Pretty : cantik ( adjective, kata
sifat )
Pretty mempunyai kelas kata yang sama dengan beautiful, yaitu adjective atau kata sifat. Pretty juga bermakna cantik. Cantik disini lebih sering digunakan
untuk percakapan informal ( tidak resmi ). Kata ini juga dipakai untuk
menunjukkan sifat feminism ( lembut, menyenangkan untuk dipandang, terutama
pada wanita. )
E.g
( contoh ) :
- My mother is a pretty woman. ( Ibuku adalah wanita
yang cantik. )
Nah, itulah pembahasan mengenai Perbedaan
beautiful dan pretty ….
Terima
kasih telah berkunjung, semoga bermanfaat : )
0 comments:
Post a Comment